A. Program Beasiswa
- Program Tahfidz Al-Qur’an dan Bahasa. Program ini diperuntukkan bagi peserta yang minimal telah menghafal Al-Qur’an juz ke-30 (Juz Amma) untuk dapat menghafal Al-Qur’an 30 Juz dan peningkatan kemampuan Bahasa Arab dan Turki serta pendidikan agama yang akan diselenggarakan di Indonesia selama 2 (dua) tahun dan juga di Turki selama 2 (dua) tahun.
- Program Bahasa. Program ini diperuntukkan bagi peserta yang telah menghafal Al-Qufan 30 juz untuk meningkatkan kemampuan bahasa Arab dan Turki serta pendidikan agama yang akan diselenggarakan di Indonesia selama l (satu) tahun dan juga di Turki selama 2 (dua) tahun.
1. Persyaratan Umum
- Telah lulus pendidikan pesantren tingkat Wustha / MTs / SMP / yang sederajat;
- Berusia antara 13 hingga 18 tahun;
- Lancar membaca Al-Qur’an dengan tajwidnya;
- Berakhlak mulia, disiplin, dan tidak merokok;
- Bersedia mengikuti pendidikan di Indonesia dan di Turki hingga selesai.
- Program Tahfidz Al-Qufan dan Bahasa diikuti oleh peserta yang telah hafal Al-Qur°an minimal juz ke-30 (Juz ‘Amma);
- Program Bahasa diikuti oleh peserta yang telah hafal Al-Qur’an 30 juz.
- Surat pernyataan / rekomendasi dari pondok pesantren;
- Fotokopi ijazah pesantren tingkat Wustha / MTs / SMP / sederajat 2 (dua) lembar;
- Surat pernyataan tidak merokok dan bebas narkoba yang ditulis sendiri;
- Fotokopi Akta Kelahiran 2 (dua) lembar;
- Fotokopi Kartu Keluarga 2 (dua) lembar;
- Pas Foto berwarna ukuran 3 x 4 sebanyak 4 (empat) lembar;
- Mengisi formulir pendaftaran
D. Waktu penyelenggaraan seleksi adalah sebagai berikut:
- Penerimaan pendaftaran berkas: 10 April s/d 08 Juni 2012, blanko formulir dapat diakses melalui Kanwil Kemenag Provinsi setempat dan via website: www.ditpdpontren.com atau www.uicci.org
- Pelaksanaan tes tulis dan lisan (seleksi tahap I): 19 Juni 2012, Tempat dan jadwal tes akan ditentukan kemudian melalui Kanwil Kemenag Provinsi setempat dan via website: www.ditpdpontren.com atau www.uicci.org
- Pengumuman peserta lulus tulis dan lisan: 26 Juni 2012, Melalui Kanwil Kemenag Provinsi setempat dan via website: www.ditpdpontren.com atau www.uicci.org
- Pelaksanaan masa orientasi (seleksi tahap II): 12 Juli 2012, Tempat dan jadwal tes akan ditentukan kemudian melalui Kanwil Kemenag Provinsi setempat dan via website: www.ditpdpontren.com atau www.uicci.org
- Pengumuman peserta lulus masa orientasi: 16 Juli 2012, Melalui Kanwil Kemenag Provinsi setempat dan via website: www.ditpdpontren.com atau www.uicci.org
Demikian, atas perhatian dan kerjasama Saudara kami ucapkan terima kasih.
For more information, please visit official website: www.ditpdpontren.com
link : http://www.scholarshipsgrantsloan.com
Tidak ada komentar:
Posting Komentar